Kesbangpol Kudus Ajak Tokoh Agama dan Masyarakat Jaga Wilayah Tetap Kondusif

KUDUS, Lingkarjateng.id – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kudus menggelar kegiatan Pembinaan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di Pendopo Belakang Kabupaten Kudus, pada Senin, 18 Desember 2023.

Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Kudus Mohammad Fitriyanto melalui Kepala Bidang (Kabid) Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Ketahanan Ekonomi Sosial Budaya Agama I’in Vestriaswari menjelaskan, tujuan kegiatan ini yaitu menciptakan kondusifitas di wilayah setempat.

“Terutama dari segala permasalahan yang berpotensi menjadi konflik sosial dan gangguan keamanan antarsesama pemeluk agama dan kepercayaan,” ucapnya.

Pemkab Kudus Ajak FKUB Bersinergi Wujudkan Pemilu Damai

Oleh karena itu, pihaknya mengajak tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk bisa mewujudkan kondusifitas wilayah. Khususnya untuk mengantisipasi agar tidak terjadi konflik sosial antarumat beragama dan kepercayaan.

“Kegiatan ini juga sebagai forum komunikasi dan silaturahmi untuk memupuk persaudaraan antarpenganut agama dan kepercayaan di Kabupaten Kudus,” sebutnya.

Kemudian, melalui kegiatan ini juga diharapkan memberikan pemahaman akan arti kerukunan beragama. Mengingat, di Kabupaten Kudus terdiri dari masyarakat dengan agama dan kepercayaan yang berbeda-beda.

“Kerukunan antarumat beragama dan kepercayaan harus selalu dijaga. Apalagi Kabupaten Kudus terkenal sebagai daerah yang penuh toleransi,” jelasnya.

Pihaknya menambahkan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa mencegah terjadinya konflik sosial di masyarakat. Termasuk konflik sosial yang menyinggung perbedaan agama dan kepercayaan.

“Kegiatan ini juga sebagai antisipasi terhadap munculnya konflik sosial yang diakibatkan oleh permasalahan-permasalahan yang dapat merusak toleransi dan kebhinekaan jelang Pemilu 2024 mendatang,” tegasnya.

Kegiatan ini mengangkat tema “Peran Forum Kerukunan Umat Beragama dalam Menjaga Perdamaian dan Partisipasi Aktif Pemilu yang Demokratif”.

Turut hadir sejumlah narasumber di antaranya yakni Penjabat (Pj) Bupati Kudus Bergas Catursasi Penanggungan, Kepala Kantor Kemenag Kudus Suhadi, Ketua FKUB Kudus Prof Ihsan, dan Kepala Urusan Pembinaan Intelkam Ipda Imron.

Sedikitnya ada 140 peserta yang mengikuti kegiatan tersebut. Terdiri dari perwakilan tokoh agama dan perangkat desa yang ada di Kabupaten Kudus. (Lingkar Network | Nisa Hafizhotus Syarifa – Koran Lingkar)