JEPARA, Lingkarjateng.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Jepara Edy Sujatmiko mengingatkan masyarakat untuk bijak dalam menggunakan hak pilihnya pada tanggal 14 Februari 2024 dalam gelaran pesta demokrasi tahun depan. Hal ini karena suara rakyat menentukan arah bangsa di masa depan.
Ia menekankan agar tidak memilih berdasarkan atas sesuatu yang diterima atau dijanjikan oleh calon peserta Pemilu 2024.
“Jangan lupa, tanggal 14 Februari 2024 datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara , red) untuk mencoblos,” kata Sekda Jepara kepada para guru pada Sabtu, 18 November 2023 saat melepas peserta jalan sehat dalam rangka HUT ke-78 PGRI dan HGN di lapangan Desa Gedangan, Kecamatan Welahan.
Dalam kesempatan tersebut, Sekda Jepara juga mengingatkan untuk memilih pemimpin negara atau pun wakil rakyat yang baik dan sesuai hati nurani serta tidak asal dalam memilih.
“Pilih wakil dan pemimpin yang paling baik,” imbaunya.
Dalam acara jalan sehat HUT ke-78 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2023 tingkat Kecamatan Welahan itu, Sekda Jepara juga berharap agar para guru senantiasa menjaga semangat olahraga.
Hal ini, kata dia, sebagai salah satu upaya dalam Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) di semua usia. Jika masyarakat sehat, maka bisa menekan angka stunting di Kabupaten Jepara.
“Termasuk untuk remaja kita. Dengan kesehatan yang baik, kelak pada saatnya mereka akan melahirkan generasi yang sehat dan tidak stunting,” tambahnya, sebelum mengibarkan bendera start.
Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Ketua PGRI Kabupaten Jepara Darono Ardhi Widodo. Sementara itu, puncak acara HUT ke-78 PGRI dan HGN tahun 2023 di tingkat kabupaten Jepara nantinya akan diisi dengan upacara yang digelar di Alun-Alun Jepara pada Sabtu, 25 November 2023. (Lingkar Network | Hms – Lingkarjateng.id)