BOYOLALI, Lingkar.news – Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan kunjungan kerja ke tempat kerajinan tembaga dan kuningan di Desa Tumang, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, pada Kamis, 11 Januari 2024.
Puan Maharani kemudian melihat-lihat para perajin yang sedang memproduksi kerajinan tembaga dan kuningan di Davis Art Gallery, milik seorang perajin, Arkanudin di Desa Tumang.
Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan penduduk di Desa Tumang sekitar 9.300 jiwa, yang menjadi pengusaha kerajinan tembaga dan kuningan sekitar 200 orang. Warga yang mengukir dan menempa kerajinan tembaga dan kuningan di Tumang sekitar 1.000 orang.
“Saya meminta Bupati Boyolali M Said Hidayat untuk membantu agar sentra usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Tumang ini terus berjalan dan kemudian juga ada regenerasi yang dibantu terkait dengan pelatihan untuk perajin,” kata Puan Maharani.
Bantuan tersebut, katanya, diperlukan agar produk kerajinan tembaga dan kuningan di Tumang menjadi lebih baik dan modern.
Selain itu, Puan Maharani mengatakan untuk mendukung tenaga kerja sesuai kebijakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali saat ini, dari sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah pertama (SMP) ada pendidikan muatan lokal yakni kerajinan tembaga dan kuningan di desa ini.
Puan meminta bersama-sama membangun satu sekolah menengah kejuruan (SMK) yang bukan hanya khusus terkait dengan kerajinan kuningan dan tembaga tetapi berhubungan dengan UMKM di Boyolali.
Sementara itu, Arkanudin (51), pemilik “David Art Gallery” Tumang mengatakan bangga dan senang atas kunjungan Ketua DPR RI Puan Maharani di Desa Tumang dan disambut antusias masyarakat khususnya para perajin tembaga dan kuningan.
“Ketua DPR RI Puan Maharani berharap para perajin di Desa Tumang lebih maju. Beliau ingin membantu para perajin tembaga di desa ini, melalui Bupati Boyolali agar para perajin lebih maju dan sukses,” kata Arkanudin.
Diketahui, dalam kesempatan tersebut Puan Maharani didampingi Bupati Boyolali M Said Hidayat, Wakil Bupati Boyolali Wahyu Irawan, serta sejumlah kepala daerah di Solo Raya, yakni Wakil Wali Kota Surakarta Teguh Prakoso, Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati, Bupati Sukoharjo Etik Suryani, dan Bupati Klaten, Sri Mulyani. (Lingkar Network | Ant – Koran Lingkar)